Selasa, 15 Februari 2011

Tukang Becak Yang Mulia
























Kisah Bai Fang Li ini saya harap menjadi pelajaran hidup bagi kita semua untuk saling membantu sesama kita yang kesusahan, walaupun hidup serba pas-pasan tetapi tetap membantu orang tanpa pamrih.
Tak perlu menggembar-gemborkan sudah berapa banyak kita menyumbang orang karena mungkin belum sepadan dengan apa yang sudah dilakukan oleh Bai Fang Li. Kebanyakan dari kita menyumbang kalau sudah kelebihan uang. Jika hidup pas-pasan keinginan menyumbang hampir tak ada.

Bai Fang Li berbeda. Ia menjalani hidup sebagai tukang becak. Hidupnya sederhana karena memang hanya tukang becak. Namun semangatnya tinggi. Pergi pagi pulang malam mengayuh becak mencari penumpang yang bersedia menggunakan jasanya. Ia tinggal di gubuk sederhana di Tianjin, China.

Ia hampir tak pernah beli makanan karena makanan ia dapatkan dengan cara memulung. Begitupun pakaiannya. Apakah hasil membecaknya tak cukup untuk membeli makanan dan pakaian? Pendapatannya cukup memadai dan sebenarnya bisa membuatnya hidup lebih layak. Namun ia lebih memilih menggunakan uang hasil jerih payahnya untuk menyumbang yayasan yatim piatu yang mengasuh 300-an anak tak mampu.
Tersentuh...
Bai Fang Li mulai tersentuh untuk menyumbang yayasan itu ketika usianya menginjak 74 tahun. Saat itu ia tak sengaja melihat seorang anak usia 6 tahunan yang sedang menawarkan jasa untuk membantu ibu-ibu mengangkat belanjaannya di pasar. Usai mengangkat barang belanjaan, ia mendapat upah dari para ibu yang tertolong jasanya.

Namun yang membuat Bai Fang Li heran, si anak memungut makanan di tempat sampah untuk makannya. Padahal ia bisa membeli makanan layak untuk mengisi perutnya. Ketika ia tanya, ternyata si anak tak mau mengganggu uang hasil jerih payahnya itu untuk membeli makan. Ia gunakan uang itu untuk makan kedua adiknya yang berusia 3 dan 4 tahun di gubuk di mana mereka tinggal. Mereka hidup bertiga sebagai pemulung dan orangtuanya entah di mana.

Bai Fang Li yang berkesempatan mengantar anak itu ke tempat tinggalnya. Setelah itu ia membawa ketiga anak itu ke yayasan yatim piatu di mana di sana ada ratusan anak yang diasuh. Sejak itu Bai Fang Li mengikuti cara si anak, tak menggunakan uang hasil mengayuh becaknya untuk kehidupan sehari-hari melainkan disumbangkan untuk yayasan yatim piatu tersebut.

Tak Menuntut Apapun...
Bai Fang Li memulai menyumbang yayasan itu pada tahun 1986. Ia tak pernah menuntut apa-apa dari yayasan tersebut. Ia tak tahu pula siapa saja anak yang mendapatkan manfaat dari uang sumbangannya. Pada tahun 2001 usianya mencapai 91 tahun. Ia datang ke yayasan itu dengan ringkih. Ia bilang pada pengurus yayasan kalau ia sudah tak sanggup lagi mengayuh becak karena kesehatannya memburuk. Saat itu ia membawa sumbangan terakhir sebanyak 500 yuan atau setara dengan Rp 675.000.

Dengan uang sumbangan terakhir itu, total ia sudah menyumbang 350.000 yuan atau setara dengan Rp 472,5 juta. Anaknya, Bai Jin Feng, baru tahu kalau selama ini ayahnya menyumbang ke yayasan tersebut. Tahun 2005, Bai Fang Li meninggal setelah terserang sakit kanker paru-paru.
Melihat semangatnya untuk menyumbang, Bai Fang Li memang orang yang luar biasa. Ia hidup tanpa pamrih dengan menolong anak-anak yang tak beruntung. Meski hidup dari mengayuh becak (jika diukur jarak mengayuh becaknya sama dengan 18 kali keliling bumi), ia punya kepedulian yang tinggi yang tak terperikan.




Minggu, 13 Februari 2011

10 Game Dengan Anggaran Produksi Termahal Di Dunia

Jangan Ngaku seorang gamers jika belum mencoba 1 diantara 10 game termahal dibawah ini..cekidot

10. Killzone 2: Dengan Anggaran Pembuatan $45 juta














Salah satu game yang paling di jagokan oleh PS3, dan merupakan game yang telah dikembangkan selama lebih dari empat tahun.
Killzone 2, yang pada awalnya memiliki anggaran sebesar $ 20 juta. Yang kemudian membengkak menjadi $ 30 juta. Selanjutnya, pada tahap pengembangan game ini, anggaran kembali membengkak hingga mencapai $ 40 juta, sampai pada akhirnya total anggaran yang dibutuhkan untuk pembuatan game ini adalah sebesar $ 45 juta.

9. Final Fantasy XII: Dengan Anggaran Pembuatan $48 juta
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
Game Final Fantasy telah dikenal banyak orang di seluruh penjuru dunia dengan kualitasnya yang luar biasa. Pada seri game Final Fantasy XII kali ini membutuhkan anggaran pembuatan hingga mencapai $ 48 juta, dan jumlah tersebut belum termasuk biaya pemasaran. Kelanjutan dari game ini, yaitu Final Fantasy XIII dikabarkan membutuhkan anggaran pembuatan paling tidak 50% lebih tinggi dari dari game versi yang terakhirnya.
 
 8. LA Noire: Dengan Anggaran Pembuatan $50 juta
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
La Noire, baru-baru ini disebutkan sebagai "salah satu game yang paling mahal dalam segi pembuatannya", ucap Tom Crago, presiden dari Game Developers 'Association of Australia. Sementara itu, hal tersebut mungkin terlalu dibesar-besarkan untuk mengangkat game Australia yang sedang berkembang (LA Noire dikembangkan di Australia), dan bukan rahasia lagi bahwa Rockstar LA Noire memang termasuk game dengan anggaran yang sangat besar, yaitu hingga US $ 50 juta, yang kesemuanya itu ditujukan guna menciptakan sinematik yang benar-benar nyata dalam sebuat video game, di mana sebagian besar background dari game tersebut adalah kota Los Angeles di tahun 1940-an.

7. APB : Dengan Anggaran Pembuatan $50 juta
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
APB telah berada dikembangkan selama 5 tahun, Game yang di buat oleh Realtime Worlds sering disebut sebagai game paling mahal yang pernah dibuat. Pendiri Realtime Worlds, Dave Jones pendiri harus menaikkan modal hingga mencapai $ 50 juta untuk merealisasikan game produksi perusahaannya tersebut.

6. Halo 3 : Dengan Anggaran Pembuatan $55 juta
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
Game Halo, merupakan game yang telah cukup berhasil bagi Bungie dan Microsoft sehingga mereka menyediakan anggaran yang tidak terbatas. Pada Game Halo 3 ini, anggaran yang dibutuhkan hingga mencapai $ 55 juta, sedangkan untuk promosinya Microsoft telah menghabiskan anggaran hingga lebih dari $ 200 juta.

5. Metal Gear Solid 4 : Dengan Anggaran Pembuatan $60 juta
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
Game yang disebut-sebut sebagai game terbesar, tercantik dan paling kompleks, Metal Gear Solid merupakan salah satu game dengan nilai-nilai produksi yang mengagumkan dan memilliki visual terbaik saat itu. Pada versi Metal Gear Solid 4, dibutuhkan 4 tahun penuh untuk proses pembuatannya, dan membutuhkan anggaran hingga $ 60 juta, yang terdiri dari saham dari Kojima Prooducitons Kojima dan Sony. 
 
4. Too Human : Dengan Anggaran Pembuatan $60 juta +
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
Terkadang, anggaran pembuatan sebuah game nyaris sama dengan anggaran pembuatan sebuah film. Semakin banyak kendala dalam proses pembuatannya, maka akan semakin membengkak pula anggaran pembuatan sebuah game. Seperti halnya dengan game Too Human disini, karena alasan rumitnya proses pembuatannya, menjadikan game ini termasuk jajaran game termahal dalam hal anggran pembuatan, yaitu sekitar $ 60 juta.
 
 
3. Shenmue : Dengan Anggaran Pembuatan $70 juta
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
Sebuah game yang memegang rekor sebagai game yang paling mahal selama hampir 10 tahun. Saat awal pengembangan Game ini memang tidak terlalu terdengar anggaran yang luar biasa mahal tersebut, namun lama kelamaan akhirnya terkuak juga, bahwa game ini memakan anggaran hingga $70 juta. Game Shenmue ini menawarkan explorable yang luas, sistem cuaca yang lengkap, dan begitu banyak detail halus dan juga fitur yang sangat lengkapnya. 
 
2. Gran Turismo 5 : Dengan Anggaran Pembuatan $80 juta
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
Game yang di set untuk menjadi game terbesar dalam sejarah game balap, Gran Turismo, yang proses pengembangan dan pembuatannya membutuhkan waktu selama 5, memiliki fitur lebih dari 1.000 mobil, masing-masing mobil tersebut dibuat dengan susah payah diciptakan untuk disajikan secara nyata (dan sempurna). Anggaran yang resmi pada pertengahan 2008 membengkak hingga mencapai $ 80 juta, sehingga menjadikannya game paling mahal dalam sejarah. 
 
1. Grand Theft Auto 4 : Dengan Anggaran Pembuatan $100 juta
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
Ini dia, Game dengan anggaran termahal di dunia, Grand Theft Auto 4, dibuat selama lebih dari 3 setengah tahun, dan melibatkan lebih dari 1000 pekerja pada proses pengembangan dan pembuatannya. Lingkup yang ditawarkan dalam game ini adalah suasana kota New York, yang lengkap dengan segala atribut-atributnya. Termasuk hak atas ratusan trek musik yang dapat didengar dalam permainan tersebut.
Harga untuk merekam master untuk setiap lagu sekitar $ 10.000. Ada banyak konten dalam game ini, sehingga menjadikannya sebagai satu-satunya game dengan anggaran termahal yang pernah dibuat di dunia saat ini, yaitu sebesar $ 100 juta.
































Manuskrip yang ditulis Alien

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
Sebuah Naskah kuno bernama Voynich Manuscript adalah sebuah buku yang sepertinya ditulis dalam bahasa Alien karena sampai saat ini belum ada yang memastikan bahasa yang digunakan sehingga telah membuat bingung para ilmuwan dan sejarawan selama beberapa dekade.

Buku tulisan tangan itu diduga telah ditulis pada abad awal 15 dan terdiri dari sekitar 240 halaman vellum, sebagian besar dengan ilustrasi. Penulis, script, dan bahasa yang digunakan tetap tidak diketahui, sehingga digambarkan sebagai "manuskrip yang paling misterius di dunia".

Naskah itu sendiri ditulis pada kulit binatang sehingga bisa ditelusuri tanggal pembuatannya.

Berdasar penelitian tanggal dengan Carbon-14 oleh tim ilmuwan dari University of Arizona menunjukkan buku itu dibuat antara tahun 1404 dan 1438, lebih tua dari yang diperkirakan sebelumnya (baca Waktu Kemunculan Buku Alien Terpecahkan).

Voynich Manuscript pertama kali ditemukan oleh seorang pedagang buku di luar kota Roma bernama Wilfrid M. Voynich, pada tahun 1912.
Wilfrid M. Voynich
Buku kuno ini saat ini dimiliki oleh Beinecke Rare Book dan Manuscript Library of Yale University, dan telah menarik peneliti selama beberapa dekade. Tidak seorang pun telah mampu menguraikan bahasa yang digunakan, meskipun beberapa karakter menyerupai latin.


7 Penemuan Antariksa di Tahun 2010

1. PLANET KEMBARAN BUMI
Berita yang telah lama dinanti itu hadir pada September. Sebuah planet yang mirip Bumi diduga ada di angkasa. Ia bukan lagi sekadar ilusi atau mimpi. Hampir semuanya identik, bahkan ukurannya seperti Bumi. Sang planet diberi nama Gliese 581g..
Temuan itu diungkap oleh para astronom dari Universitas California Santa Cruz. Steven Vogt, salah satu anggota tim, menyatakan, terdapat kondisi yang menunjang bagi adanya air di sana. Karenanya Vogt yakin manusia bisa hidup dan menetap. Tapi, beberapa astronom lain mengingatkan bahwa temuan ini masih terlalu dini.


2. SAMPEL DEBU ASTEROID
Wahana antariksa Jepang, Hayabusha, membawa pulang kado spesial bagi sains dunia. Penjelajahannya sukses membawa sampel debu asteroid yang diambil dari sumbernya langsung.
Debu berasal dari permukaan asteroid Itokawa yang berjarak 2 miliar km dari Bumi. Hayabusah yang berarti elang, menempuh perjalanan selama 7 tahun untuk sampai ke asteroid itu.
Pengambilan sampel dilakukan langsung oleh wahana antariksa itu. Bukan perkara mudah mendarat di Itokawa. Sebab baru pada percobaan kedua misi berhasil dituntaskan.
Hayabusha tiba kembali ke Bumi pada 13 Juni lalu. Ia setidaknya membawa sebanyak 1.500 butiran debu asteroid yang sangat penting bagi bidang sains dan pengetahuan.
3. HIDUP DENGAN ARSENIK
Gara-gara Badan Pengembangan dan Antariksa Nasional AS (NASA) berencana menggelar konferensi ilmiah bertajuk "Diskusi tentang Temuan Astrobiologi untuk Mengungkap Kehidupan di Luar Bumi", spekulasi pun merebak.
Sebagian pemerhati sains dan wartawan menduga peneliti NASA telah melacak makhluk angkasa yang berada di salah satu bulan Saturnus, Titan, yang mampu hidup pada kondisi lingkungan penuh gas beracun.
Pada kenyataannya tidak seheboh yang dikira. Peneliti mengklaim hanya menemukan mikroba di Bumi yang memakan arsenik. Makhluk itu kemudian disebut GFAJ-1.
Ia bisa mentransformasikan racun ke dalam DNA-nya. Perilakunya ini membuktikan bahwa makhluk hidup bisa bertahan dalam kondisi apa pun dari yang sebelumnya dibayangkan.
Lebih jauh, temuan itu membuka peluang bagi upaya pencarian tanda-tanda kehidupan di luar angkasa. Keraguan mengemuka dari peneliti lain terkait kebenaran makhluk yang bisa hidup dari arsenik. Pembuktiannya patut dinanti, seperti pula klaim adanya kehidupan di meteorit Martian ALH 84001.
4. TSUNAMI MATAHARI
Para ilmuwan menjuluki fenomena itu sebagai tsunami Matahari. Sekitar Agustus lalu, Matahari mengalami aktivitas luar biasa. Terjadi serangkaian ledakan besar di permukaan bintang yang terdekat dengan Bumi itu.
Energi ledakan melintasi angkasa sepanjang 93 juta mil. Ledakan tersebut menghasilkan aurora di langit. Ini merupakan siklus yang akan berakhir 11 tahun lamanya, ditandai dengan naik turunnya tingkat gelombang elektromagnetik, semburan api, dan cahaya.
Ada kekhawatiran, dampak ledakan bisa merusak satelit komunikasi yang mengorbit Bumi. Tidak diragukan, Matahari berada pada periode teraktif. Ia seolah bangun dari tidurnya.
5. MATERI GELAP TERIDENTIFIKASI
Bertahun-tahun materi gelap menjadi misteri. Padahal, unsur itu melingkupi 80% materi jagat raya. Namanya disematkan karena sangat sulit dilihat oleh instrumen luar angkasa.
Akan tetapi, para ahli astro fisika membuat terobosan besar. Mereka berhasil mengidentifikasi tanda-tanda materi gelap ini. Dari situ ada harapan untuk menyingkap segala hal tentangnya. Salah satu temuan menyangkut partikel materi gelap. Partikelnya berciri antipartikel. Ia akan menghancurkan apa pun yang berada di dekatnya.
Para peneliti menduga, tanda dari partikel materi gelap yakni adanya sinar gamma penghancur. Teleskop antariksa Fermi pernah mendeteksi gelombang sinar gamma dari pusat galaksi yang lebih terang dari perkiraan semula.
Ada kemungkinan kejadian berasal dari partikel materi gelap yang sedang bereaksi antipartikel. Berdasar data aktivitas radiasi ini, materi gelap terdiri dari partikel yang disebut WIMP (weakly interacting massive particles). Partikel itu memiliki massa sembilan kali lebih besar dari proton.
Peneliti juga menduga adanya semacam cross section yang menjelaskan kerapatan kaitan artikel. Temuan itu merupakan langkah besar dalam upaya menyingkap selubung misteri materi gelap.
6. PERTEMUAN  KOMET HARTLEY
Tidak ada yang menyangka wahana antariksa Deep Impact sanggup menyambangi dua komet sekaligus. Setelah menempuh jarak ekstra hingga 4,6 juta kilomete, Deep Impact akhirnya mencapai target berikutnya, Komet Hartley 2.
Sebelum itu, tepatnya pada 2005, Deep Impact telah sampai ke Komet Tempel 1. Ia meluncurkan alat peneliti ke permukaan planet untuk mempelajari komposisi komet tersebut.
Namun, para ilmuwan menemukan bahwa Deep Impact masih memiliki tenaga cadangan untuk melakukan penjelajahan lagi. Misi ke Hartley 2 menghasilkan temuan bahwa komet berbentuk kacang itu masih sangat aktif. Ia menyenburkan gas pendorong sianida yang berasal dari karbon dioksida.
7. KETETAPAN YANG TIDAK TETAP
Di alam selalu ada ketetapan. Teori itu diyakini selama berpuluh-puluh tahun. Misalnya, kekuatan elektromagnetik yang kerap disebut struktur konstan atau alpha. Unsur tersebut selalu tetap di mana pun. Namun, observasi di galaksi terdekat menunjukkan bahwa alpha bisa berbeda-beda. Perbedaan bergantung pada galaksi mana ia berada. Ini artinya, kecepatan cahaya atau kekuatan elektron memiliki aneka variabel sesuai lokasi masing-masing.
Penelitian dilakukan di dua tempat, yakni melalui Keck di Hawaii dan teleskop besar di Cile. Keduanya melingkupi pengamatan di langit selatan dan utara. Dari situ diketahui, unsur alpha punya perbedaan di angkasa. Di langit utara, struktur tetap ternyata bisa mengecil seiring bertambahnya jarak. Sedangkan, kebalikannya terdapat di langit selatan